Seleksi Peserta Pembinaan Calon Pemimpin Universit...

19 Juni 2025 • Oleh Universitas Ibn Khaldun Bogor

Bogor, 26 Februari 2025 – Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor menggelar seleksi peserta untuk program Pembinaan Calon Pemimpin pada Rabu, 26 Februari 2025. Program ini merupakan inisiatif pencarian dan pengembangan mahasiswa berpotensi guna dipersiapkan sebagai pemimpin masa depan yang kompeten dan berintegritas.

 

Kegiatan ini bertujuan untuk menyaring individu yang memiliki karakter kepemimpinan, daya saing tinggi, serta kesiapan untuk berkontribusi bagi masyarakat, bangsa, dan dunia akademik maupun profesional. Seleksi diikuti oleh sekitar 190 mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai fakultas dan nantinya akan di saring menjadi 20 penerima perangkatan yang memiliki komitmen dan kompetensi  kuat dalam mengembangkan jiwa kepemimpinan.

 

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Dakwah UIKA Bogor, Hambari, M.A., Ph.D., hadir sebagai narasumber utama dalam kegiatan ini. Proses seleksi mencakup berbagai tahapan, seperti tes akademik, wawancara, serta asesmen keterampilan manajerial dan sosial. Peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan pelatihan intensif, mentoring dari akademisi dan praktisi, serta kesempatan memperluas jaringan dan pengalaman dalam bidang kepemimpinan.

 

“Pemimpin yang kita harapkan adalah sosok yang membawa kemaslahatan, memiliki kebenaran dalam sikap dan tindakan, serta menjunjung tinggi integritas, sehingga dapat menghadirkan kebaikan bagi banyak pihak,” ujar Hambari, M.A., Ph.D.

 

Program ini merupakan salah satu program prioritas yang menjadi komitmen pimpinan UIKA Bogor dalam upaya regenerasi pemimpin masa depan yang lebih baik. Dengan adanya program ini, diharapkan muncul generasi penerus yang siap menghadapi tantangan global dan berkontribusi dalam berbagai sektor.


Artikel Lainya

Baca tips dan berita seputar perkuliahan untuk mendukung persiapan kuliahmu

article
Pekan Ta’aruf 2025 U...
13 Okt 2025
Bogor – Pekan Ta’aruf 2025 Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor benar-benar jadi momen penuh warna bagi ribuan mahasiswa baru. Sejak hari pertama, mereka langsung disambut hangat oleh para kakak tingkat, dosen, hingga pimpinan kampus dalam suasana meriah, edukatif, dan penuh suka cita—tanpa ada perundungan atau perploncoan sedikit pun. Salah satu momen paling berkesan adalah ketika mahasiswa baru diajak tur keliling kampus. Di setiap titik, mereka disambut dengan yel-yel semangat, parade, hingga penampilan kreatif dari kakak tingkat yang tergabung dalam BEM Universitas dan 27 Himpunan Program Studi S1. Para pimpinan fakultas pun ikut turun tangan, menyapa langsung mahasiswa baru sebagai bentuk dukungan dan rasa bangga. “Suasananya beda banget, kita benar-benar merasa diterima sebagai bagian dari keluarga besar UIKA,” ungkap salah satu mahasiswa baru dengan wajah sumringah. Kegiatan Ta’aruf kali ini menegaskan komitmen UIKA sebagai kampus Islam swasta tertua di Bogor untuk menciptakan lingkungan akademik yang humanis, ramah, dan membangun karakter. Tidak ada lagi cerita senioritas menakutkan. Sebaliknya, mahasiswa baru justru mendapat pengalaman pertama di kampus dengan nuansa kekeluargaan dan keceriaan. Selama kegiatan, mahasiswa baru juga dibekali dengan berbagai materi penting: mulai dari wawasan kebangsaan, motivasi kepemimpinan, hingga pengenalan budaya akademik UIKA. Semua dibalut dengan interaksi seru, permainan kelompok, dan sambutan yang membuat mereka bangga jadi bagian dari kampus hijau ini. Pekan Ta’aruf 2025 UIKA membuktikan bahwa penyambutan mahasiswa baru bisa berlangsung heboh, hangat, dan penuh makna—tanpa perlu perundungan, tapi dengan semangat kebersamaan untuk melahirkan generasi baru yang berkarakter, berilmu, dan siap berdampak bagi masyarakat.
Baca Selengkapnya
article
Mahasiswa FEB UIKA B...
13 Okt 2025
Bogor, 2 Oktober 2025 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor bekerja sama dengan PT. Solusi Digital Kreasindo (Zenith Academy), mitra resmi Tableau di Indonesia, menyelenggarakan Workshop Data Visualization – Tableau di Ruang Conference 2, Gedung Rektorat Kampus UIKA Bogor, Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Bogor, Kamis (2/10). Kegiatan ini menghadirkan narasumber Okano Jatiro dan tim dari Zenith Academy, serta diikuti oleh sekitar 80 mahasiswa, khususnya dari Program Studi Akuntansi FEB UIKA Bogor. Workshop ini menjadi bagian dari program nasional “Indonesian Vizz Idol” yang bertujuan menumbuhkan kemampuan literasi data dan keterampilan visualisasi di kalangan mahasiswa. Rektor UIKA Bogor, Prof. Dr. H. E. Mujahidin, M.Si., membuka acara dengan apresiasi terhadap kerja sama yang terjalin. “Kami berterima kasih kepada tim dari Zenith Academy atas sinergi dan dukungan yang diberikan. Kegiatan seperti ini sangat penting dalam menyiapkan mahasiswa UIKA agar lebih siap menghadapi dunia kerja yang berbasis digital,” ujarnya. Selama workshop, para peserta mendapatkan pengalaman langsung (hands-on practice) dalam mengolah data menggunakan platform Tableau. Mereka dilatih untuk membuat dashboard interaktif dari dataset nyata, sekaligus memahami cara mengomunikasikan data secara efektif. Selain itu, tim Zenith Academy juga memperkenalkan kompetisi nasional Indonesian Vizz Idol sebagai wadah bagi mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan data storytelling. Ketua Program Studi Akuntansi FEB UIKA, Dr. Desmy Riani, S.E., M.Ak., menegaskan pentingnya kegiatan ini.“Dengan adanya workshop ini, kami berharap mahasiswa dan civitas akademika dapat meningkatkan kemampuan dalam menganalisis dan memvisualisasikan data menggunakan Tableau. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah membekali mahasiswa dengan keterampilan praktis dalam menggunakan Tableau untuk menganalisis data dan menyajikan laporan yang informatif. Melalui kerja sama dengan Zenith Academy, kami yakin bahwa peserta akan mendapatkan pengetahuan dan pengalaman yang berharga dalam menggunakan Tableau untuk menganalisis dan memvisualisasikan data. Kami berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menyajikan data yang akurat dan tepat, sehingga dapat bersaing di pasar kerja yang semakin kompetitif,” tuturnya. Melalui kegiatan ini, mahasiswa FEB UIKA Bogor tidak hanya memperoleh keterampilan teknis dalam visualisasi data, tetapi juga pemahaman mendalam mengenai pentingnya analisis berbasis fakta untuk mendukung pengambilan keputusan. Workshop ini sekaligus memperkuat komitmen UIKA Bogor dalam mempersiapkan lulusan yang kompeten, kritis, dan adaptif terhadap perkembangan teknologi informasi di dunia bisnis dan akuntansi.
Baca Selengkapnya
Menu
Profil
Riwayat